You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
138 Bangunan di Jl Suryo Raya Menyalahi Peruntukkan
.
photo Rio Sandiputra - Beritajakarta.id

138 Bangunan di Jl Suryo Beralih Fungsi

Berdasarkan hasil pendataan Suku Dinas Penataan Kota Jakarta Selatan ditemukan 138 bangunan di Jalan Suryo, Kebayoran Baru melanggar peruntukkan. Mayoritas pelanggarannya yakni mengubah rumah tinggal menjadi tempat usaha.

Bangunan hunian dialih fungsikan menjadi tempat bisnis atau pertokoan

"Bangunan hunian dialih fungsikan menjadi tempat bisnis atau pertokoan," kata Syukria, Kepala Suku Dinas Penataan Kota Jakarta Selatan, Jumat (24/7).

Menurut Syukria, pihaknya telah mempersiapkan surat peringatan ke pemilik. Ia juga mengimbau agar pemilik mengembalikan bangunannya sesuai peruntukkan.

Ahok Tolak Ubah Peruntukkan RS Sumber Waras

Pantauan beritajakarta.com, sepanjang Jalan Suryo memang banyak rumah yang berubah fungsi menjadi tempat usaha. Dari usaha kuliner, butik hingga salon kecantikan.

Amin (45), salah satu pedagang rokok yang menempati salah satu sudut jalan tersebut mengatakan, perubahan banyak terjadi dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.

"Ya sejak 10 tahun mulai banyak yang berubah jadi tempat usaha. Itu lihat saja masih ada juga kan yang baru dibangun untuk tempat usaha," ungkap Amin.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1705 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik